Setiap pengusaha pemula tentu membutuhkan bantuan dari orang yang lebih berpengalaman untuk membimbing mereka. Sayangnya, banyak pebisnis yang memulai jejak mereka tanpa arahan dari seorang mentor.
Baca Juga: Cara Cerdas Mengatur Keuangan Keluarga dengan Satu Sumber Penghasilan
Ada yang berargumen seorang pebisnis hanya perlu mengikuti insting mereka. Namun nyatanya, kebanyakan miliarder teknologi memiliki mentor yang membantu mereka. Karena itu, berikut 4 alasan mengapa memiliki mentor itu penting bagi seorang pebisnis pemula.
Pengalaman merupakan aset yang sangat berharga dan penting dalam kesuksesan bisnis. Tidak semua pengetahuan yang didapat dari pengalaman ini bisa diperoleh dari buku. Seorang mentor bisa berbagi pengetahuan, pengalaman, kesalahan, dan saran mengenai cara membangun bisnis yang kuat.
Hasil riset dan survei menunjukkan bahwa mentor memiliki peran penting dalam mencapai kesuksesan. Riset Sage menunjukkan 93 persen pendiri startup mengakui bahwa mentor berpengaruh terhadap kesuksesan.
Peluang Anda untuk sukses dalam berbisnis juga bisa didorong dengan adanya arahan dari mentor yang tepat. Koneksi, nasihat, dan arahan dapat menjadi lompatan bagi Anda menuju keberhasilan.
Baca Juga: Ini Alasan Tepat untuk Bergabung ke Komunitas Pengusaha
Investor biasanya lebih mempercayai startup yang direkomendasikan oleh teman mereka. Ditambah lagi, mentor yang sukses memiliki jaringan yang luas yang dapat membantu karier Anda. Ini merupakan salah satu kesempatan berharga yang tidak Anda dapatkan jika tidak memiliki mentor.
Riset membuktikan, mentor yang berkualitas memiliki dampak positif yang kuat bagi pengusaha muda. Dengan adanya seseorang yang memberi arahan sekaligus tempat berbagi tantangan yang yang dihadapi, mentor bisa meyakinkan Anda dengan pengalaman mereka di kala rasa ragu datang.
Banyak pengusaha muda yang merasa depresi saat tidak bisa mencapai target dan ekspektasi mereka. Seorang mentor yang sudah banyak mencicip asam garam dunia bisnis dapat memberikan nasihat serta menenangkan Anda.
Berdasarkan data SBA, 30 persen bisnis baru tidak akan bertahan pada 24 bulan pertamanya dan 50 persen tidak berhasil menginjak tahun kelimanya. Namun, 70 persen bisnis yang memiliki mentor bertahan lebih dari 5 tahun.
Baca Juga: Tips Mempersiapkan Mas Kawin Cincin Emas untuk Pernikahan!
Nah, itulah 5 alasan penting mengapa Anda butuh mentor dalam membangun bisnis. So, semangat selalu, ya!