Manfaatkan Hari Kasih Sayang jadi Peluang Bisnis buat Tambah Uang Jajan

Manfaatkan Hari Kasih Sayang jadi Peluang Bisnis buat Tambah Uang Jajan

Posted By: Admin, 2022-02-11


  Share:


14 Februari tinggal beberapa hari lagi, menjelang hari kasih sayang tentu akan ada banyak orang yang memanfaatkan hari valentine untuk memberikan hadiah spesial untuk orang terkasih. Baik itu untuk istri, suami, pacar atau orang tua.

Jangan hanya dimanfaatkan sebagai momen untuk mengungkapkan rasa sayang. Tapi manfaatkan juga momen hari kasih sayang ini sebagai peluang bisnis untuk menambah penghasilan. Bisa dijadikan sebagai peluang bisnis musiman yang lumayan menguntungkan, modal dalam menyiapkannya pun tidak mahal kok.

Intinya, asal ada niat dan kreativitas memadai, sekecil apapun bisnis jelang hari Valentine bisa membawa keuntungan yang cukup tinggi. Buat yang belum ada ide mau buka bisnis musiman apa menjelang hari Valentine nanti, berikut beberapa ide bisnis yang bisa dipilih untuk hari Valentine!

1.Handmade Boneka Kain

Jika Anda punya kelebihan atau hobi membuat kerajinan tangan boneka, maka Anda bisa menggunakan skill tersebut untuk bisnis musiman valentine. Agar tidak sama dengan toko sebelah, cobalah untuk mendesain sendiri boneka yang akan dijual atau meminta pembeli untuk menentukannya sendiri.

Untuk memperlancar promosi bisnis ini, cobalah untuk memamerkan hasil boneka buatan sendiri di sosial media. Agar membuat orang semakin tertarik, cobalah untuk membuka jasa membuat boneka berkonsep couple. Berikan calon pembeli karakter berpasangan yang iconic dengan custom bordir nama masing-masing dan pasangan untuk membuat kesan kado lebih romantis.

2. Kaos Couple

Jika Anda punya kelebihan dalam mendesain gambar menarik, coba salurkan bakat tersebut untuk mendapatkan uang tambahan dengan menjadikannya peluang bisnis musiman di hari kasih sayang nanti dengan membuka bisnis jual sablon kaos couple.

Langkah awal yang bisa dilakukan adalah membuat contoh desain kaos couple kedalam beberapa template. Pamerkan di sosial media atau blog pribadi, bisa juga langsung buka toko di e-commerce agar cepat laku. Biar lebih menarik berikan contoh desain unik hasil kreasi sendiri atau membuka jasa untuk desain custom yang langsung diminta dari calon konsumen sendiri.

3. Hardcase/Softcase Smartphone Couple

Selain kaos, ada satu hal lagi yang biasanya pasangan suka beli sebagai couple item di antara mereka. Hardcase/softcase handphone adalah salah satu couple item paling populer saat ini. Siapa sih yang tidak punya smartphone zaman sekarang?

Memanfaatkan kepopuleran hardcase/softcase handphone dan hari kasih sayang Anda bisa membuka bisnis musiman yang lumayan menghasilkan. Anda bisa memulai dengan membuat contoh desain Anda hardcase/softcase handphone pada template untuk berbagai jenis hp.

4. Cupcake Bertema Valentine

Bosan kasih barang, bagaimana kalau kasih makanan? Identik dengan makanan yang manis, Anda bisa mencoba membuat bisnis membuat cupcake berkonsep spesial hari Valentine sebagai peluang bisnis musiman hari kasih sayang.

Jika punya pengalaman dalam bidang kuliner satu ini tentu tidak akan kesulitan memenuhi standar rasa cupcake yang enak dengan desain yang cocok untuk dijadikan kado romantis di hari kasih sayang nanti. Jangan lupa manfaatkan sosial media seperti instagram untuk memperkenalkan desain cupcake buatan Anda. Kasih varian desain kue dan rasa yang menarik.

5. Parcel Valentine

Zaman sekarang orang semakin kreatif saja dalam membeli kado pada hari valentine. Itulah cikal bakal lahirnya bisnis musiman parcel romantis pada hari valentine ini. Tidak cukup hanya memberi bunga dan cokelat saja, parcel valentine bisa mengemas berbagai bentuk kado romantis seperti boneka, bunga, cokelat bahkan kartu ucapan romantis menjadi satu dan menarik tentunya cukup unik dan berkesan untuk dijadikan pilihan kado pada hari valentine.

Itulah 5 peluang bisnis untuk dijadikan bahan rekomendasi Anda. Selamat mencoba, ya!

Ilustrasi : https://unsplash.com/photos/OCrPJce6GPk