Inilah 4 Kegunaan Emas

Inilah 4 Kegunaan Emas

Posted By: Admin SHG, 2020-07-28


  Share:


Emas dianggap sebagai aset yang sangat berharga apalagi harga 1 gramnya yang cukup mahal dan terus meningkat setiap tahunnya. Namun apakah anda tahu apa saja manfaat emas dalam kehidupan sehari-hari yang sering digunakan? Emas dapat dimanfaatkan dalam hal apa saja yang pastinya akan memberikan keuntungan bagi para pemilknya. Emas bahkan dianggap sebagai harta yang sangat berharga terlebih lagi karena nilainya yang tinggi. 

Perhiasan

Banyak orang yang mengenal emas dalam bentuk perhiasan bahkan lebih memilih membeli emas dalam bentuk perhiasan. Perhiasan yang terbuat dari emas akan menunjang penampilan penggunanya agar terlihat lebih mewah dan elegan. Emas lebih sering digunakan untuk membuat perhiasan bahkan sekitar 52% emas yang diproduksi digunakan dalam industri perhiasan.

Beberapa negara seperti India dan China merupakan negara yang sering menggunakan emas sebagai bahan utama perhiasan. Emas juga menjadi logam mulia yang cocok dijadikan sebagai perhiasan karena emas tahan dalam berbagai kondisi sehinga tidak mudah berkarat, tidak bereaksi terhadap kelembapan, mudah dibentuk, dan tahan noda. 

Hal inilah yang membuat perhiasan yang terbuat dari emas akan lebih tahan lama meskipun sudah dibeli dan digunakan dalam jangka waktu yang lama. Perhiasan apa saja dapat dibuat menggunakan emas mulai dari anting-anting, kalung, gelang tangan, gelang kaki, cincin dan perhiasan lainnya.

Mata Uang

Pasalnya sejak 6000 tahun yang lalu emas merupakan mata uang. Keping emas atau koin emas digunakan sebagai alat tukar karena ukurannya yang sesuai dan cocok digunakan untuk bertransaksi. 

Meskipun setelah diciptakan mata uang kertas, mata uang emas masih tetap digunakan sebagai jaminan uang kertas. Meskipun saat ini emas sudah bukan menjadi alat tukar utama namun emas masih tetap digunakan sebagai logam atau mata uang koin. Sekitar 10% emas yang diproduksi di dunia digunakan sebagai koin.

Investasi

Emas sudah sering dijadikan sebagai instrumen investasi bahkan mungkin saja anda sedang berinvestasi emas. Bahkan emas memang sudah lama menjadi pilihan para investor karena dianggap sebagai aset penyimpanan kekayaan yang luar biasa yang akan memberikan imbal hasil maksimal dan resiko yang cukup rendah. Orang-orang yang membeli emas batangan berharap agar emas dapat dijadikan sebagai pelindung aset terhadap perekonomian yang memburuk dan resiko inflasi yang dapat terjadi kapan saja dari tahun ke tahun. 

Selain investasi emas batangan, saat ini sudah terdapat tabungan emas digital di Sehatigold.com. Berbeda dengan emas fisik yang memiliki minimum pembelian 1 gram, di Sehatigold anda dapat membeli emas digital mulai dari 0,01 gram sehingga tidak harus menyediakan modal yang banyak. Setelah emas terkumpul hingga 1 gram atau lebih, nantinya anda dapat mencetaknya menjadi emas fisik.

Jaminan pinjaman

Emas juga ternyata dapat dijadikan sebagai jaminan pinjaman karena emas merupakan aset yang sangat berharga. Di Indonesia, anda juga bisa menggadaikan emas untuk mendapatkan uang tunai. Emas ini nantinya akan disimpan oleh pihak Pegadaian sebagai jaminan pinjaman apabila anda tidak bisa lagi membayar pinjaman ataupun telat membayar pinjaman setiap bulannya.

Jangan khawatir karena anda bisa mengambil kembali emas tersebut setelah melunasi semua pinjaman beserta bunganya. Kegunaan emas ini lebih sering dilakukan apabila seseorang tiba-tiba memiliki kebutuhan yang mendadak atau mendesak seperti biaya berobat, modal usaha, dan lainnya.