Ada beberapa hal yang dapat membedakan orang kaya dengan orang biasa. Salah satu kunci orang kaya yang bisa membuat mereka semakin sukses adalah pintar dalam bergaul dan mencari jaringan. Berbeda dengan orang-orang pada umumnya, para orang kaya biasanya memilih mana saja teman dan kerabat yang bisa masuk ke lingkungan mereka.
Agar jalan pikiran Anda tidak lagi dihiasi mental (orang) miskin yang perlu dilakukan adalah dengan stop bergaul bersama mereka yang juga bermental miskin. Orang-orang ini justru akan menghambat Anda untuk memiliki mental kaya.
Kebanyakan orang kaya punya kebiasaan bergaul dengan individu yang ingin sukses dan membatasi pergaulan mereka dengan orang yang negatif. Mengganti teman yang negatif dengan orang-orang bermental positif dinilai penting, karena manusia pada umumnya cenderung terpengaruh dari lingkungan tempat ia tumbuh.
Lalu apa saja nih langkah yang dilakukan orang kaya saat bergaul? Berikut ulasannya nih sob:
Kriteria utama yang dicari orang kaya dalam berteman adalah kerabatnya harus memiliki visi yang sama. Mereka juga harus merupakan orang yang positif sehingga bisa melihat peluang di setiap kesempatan. Hal itu dilakukan agar menghindari pergaulan yang salah dan merugikan diri sendiri
Mereka juga sangat mengapresiasi orang-orang yang bisa menghargai waktu. Bagi para orang kaya, waktu sangatlah berharga. Orang yang tidak bisa menghargai waktu dianggap tidak memiliki ambisi besar untuk sukses.
Ketika berteman dengan orang yang sudah memiliki mental kaya, Anda akan melihat bagaimana mereka menjalani hidup bukan dengan hedonisme dan matrealistis. Orang dengan mental kaya ini memahami perbedaan kebutuhan vs keiginan, bisa mengendalikan diri dalam membelanjakan uang, selalu mengedukasi dirinya tentang definisi utang, cash dan investasi serta terakhir mampu berwirausaha.
Tujuannya agar dia bisa memahami permasalahan secara menyeluruh lewat kritikan, orang kaya berprinsip untuk membahas sesuatu secara jujur, mereka yang memiliki sikap positif lebih mampu tetap fokus mencari dan menemukan solusi untuk masalah mereka. Kepositifan bisa membuat Anda menjadi pemecah masalah.
Orang berduit yang menghasilkannya dari keringat mereka sendiri sangat menghindari berteman dengan orang yang pesimis. Mengganti teman yang negatif dengan orang-orang bermental positif dinilai penting, karena mereka yang berkantong tebal cenderung meniru teman mereka.
Hasil studi dari seorang penulis Thomas C Corley membuktikan bahwa untuk meraih kesuksesan para milialder ternyata sejak awal menghindar bergaul dengan orang yang berpikir negatif.
"Banyak miliarder sangat mementingkan dengan siapa meraka bergaul, Anda akan sukses sesuai dengan siapa Anda bersosialisasi. Orang kaya selalu mencari orang yang berorientasi pada tujuan, optimistis, antusias, dan yang memiliki pandangan mental yang positif secara keseluruhan," tulis Corley dalam bukunya Change Your Habits, Change Your Life.
Namun, hanya karena teman bisa berpengaruh positif terhadap hidup Anda tidak berarti Anda membutuhkan teman dalam jumlah banyak. Sebaliknya, Anda harus benar-benar memperhitungkan dan mengutak-atik lingkaran sosial Anda agar bisa sukses.
Menyisihkan waktu untuk menjalin hubungan dan saling mendukung dari pertemanan yang solid sangat penting karena hal ini membantu Anda tumbuh. Lebih lanjut, mencari teman yang kompetitif juga bisa menjadi langkah yang baik. Persaingan diperlukan agar kita bisa berkembang. Dengan berteman dengan orang yang kompetitif kita lebih terpacu untuk meningkatkan kapasitas diri.
Sumber foto : freepik.com