Di awal tahun baru biasanya banyak orang melakukan berbagai cara untuk membuat resolusi atau tujuan tujuan untuk dicapai.
Banyak ide resolusi yang seringkali dijadikan tujuan, mulai dari dalam segi kesehatan, karir hingga keuangan.
Nah, tujuan keuangan sendiri seperti membayar utang, mengumpulkan uang darurat atau berinvestasi menjadi resolusi yang populer di setiap tahun baru, namun apakah sudah tepat cara yang diaplikasikan? Belum tentu.
Tak jarang banyak orang yang “asal” dalam membuat resolusi baru saat berganti tahun terlebih tujuannya adalah finansial. Alhasil, resolusi tersebut seakan menguap dan akhirnya rencananya juga tak berjalan sesuai keinginan.
Di pembahasan kali ini, Sakumas akan memberikan informasi bagaimana cara tepat membuat resolusi tahun baru untuk Anda yang ingin mencapai tujan finansial. Yuk, lihat di bawah ini!
Hal pertama yang penting untuk dilakukan saat Anda membuat resolusi tahun baru adalah dengan cara memiliki motivasi yang kuat. Gali dan cari tahu, alasan mengapa Anda ingin mencapai tujuan finansial tersebut.
Apakah supaya bisa pensiun dini? Memiliki uang untuk membeli rumah? atau bahkan mempersiapkan pernikahan? Apapun itu, tanamkan motivasi tersebut atau bila perlu catat besar-besar dan tempelkan di tempat yang terlihat supaya Anda terus ingat.
Dalam perjalanannya nanti, mencapai resolusi tahun baru terlebih untuk urusan finansial bukanlah hal yang mudah. Kalau Anda kehilangan motivasi dan goyah sedikit saja, bisa jadi gagal di tengah jalan. Jadi, sempatkan waktu untuk memikirkan apa yang memotivasi Anda melakukan hal ini.
Paham kok, ketika ingin membuat suatu tujuan keuangan, kita cenderung memikirkan hal-hal besar terlebih dahulu. Tapi, sebenernya cara untuk membuat resolusi tahun baru bisa dicapai, adalah memulai dengan tujuan kecil yang dapat dikelola.
Sebagai contoh, jika Anda ingin membuat tabungan dana darurat bisa memulai dengan menyisihkan sedikit dari penghasilan Anda. Nantinya, jika hal tersebut sudah menjadi kebiasaan, maka Anda bisa meningkatkan jumlahnya.
Selain itu, mungkin di awal Anda akan cenderung menulis tujuan finansial untuk satu tahun ke depan. Tapi, ternyata hal tersebut bisa saja membuat perjalanan Anda tidak efektif. Anda bisa membuat rencana misalnya melacak dan mengurangi pengeluaran selama tiga bulan. Setelah itu, bisa dilanjutkan ke bulan berikutnya.
All or Nothing artinya semua atau tidak sama sekali. Maksudnya, ketika Anda melakukan sebuah perubahan untuk mencapai tujuan tertentu, tentu tidak bisa semua langkah berjalan baik.
Nah, hindari pola pikir All or Nothing, supaya ketika Anda menemukan satu langkah tak berjalan sesuai rencana, tidak langsung kehilangan motivasi. Anda harus membuka pikiran kalau bisa saja langkah-langkah yang sudah Anda rencanakan tak berjalan baik, tapi bukan berarti Anda berenti dan gagal.
Carilah lagi langkah lain yang bisa membantu Anda mencapai tujuan finansial impianmu.
Selain mengetahui cara membuat resolusi tahun baru, Anda juga harus memiliki kesabaran. Tidak mungkin, semua hal yang diinginkan bisa tercapai hanya dalam semalam.
Jadi, hargai prosesnya dan jika Anda sukses dalam membuat suatu peningkatkan dalam tujuan finansial Anda, maka hal tersebut perlu Anda banggakan, sekecil apapun itu.
Hal ini akan membuat Anda lebih menghargai diri Anda, karena tentu menjalankan suatu resolusi tertentu tidak mudah, bukan? Ada kebiasaan yang harus diubah dan dibentuk menjadi lebih baik di situ.
Cara membuat resolusi tahun baru supaya bisa mencapai tujuan keuangan Anda adalah engan mengandalkan teknologi. Sekarang ini, sudah banyak teknologi digital yang bisa dimanfaatkan, seperti bank digital di Indonesia, mobile banking hingga aplikasi transfer gratis.
Itulah cara membuat resolusi tahun baru supaya Anda bisa mencapau tujuan finansial. Semoga bermanfaat, ya!